cara menghilangkan kantung mata yang hitam secara alami
BroAndika.com – cara menghilangkan kantung mata secara alami. Tampil indah dan cantik adalah idaman bagi setiap orang karena dengan tampil cantik dan indah maka akan membuat kita menjadi lebih percaya diri dalam setiap aktifitas yang sedang kita jalani. Bagi kaum wanita tampil perfect dengan model dan gaya yang sempurna itu adalah hal yang memang selalu di idam idamkan.
Namun ada beberapa faktor yang biasanya membuat penampilan kita menjadi berkurang atau menjadi tidak indah terlihat yakni akibat dari kantung mata yang mencolok di bagian mata. Dan ini biasanya di akibatkan dari kebiasaan seseorang yang sering begadang dan atau bagi orang yang sudah terbiasa di depan layar komputer yang terlalu lama yang mampu menciptakan kantung mata di bagian matanya.
Namun bagi kalian yang sudah terlanjur memiliki kantung mata, tetap optimis dan jangan melakukan hal yang biasanya anda lakukan yang membuat kantung mata itu muncul dan setidaknya kurangilah kebiasaan buruk itu dan berikut telah BroAndika.com tuliskan beberapa cara mengatasi kantung mata secara alami dan yang pastinya sehat untuk di lakukan. Karena cara berikut di bawah ini merupakan cara yang alami di mana seperti yang kita ketahui bahwa cara alami merupakan salah satu cara yang sehat dan tidak berefek samping terhadap kesehatan anda dan yang pastinya dengan cara alami maka ini akan terbukti khasiatnya.
Menggunakan mentimun.
Apakah anda sudah tau bahwa mentimun tidak hanya untuk di jadikan makanan saja tetapi dapat di jadikan sebagai alat kecantikan. Karena mentimun adalah buah yang paling banya mengandung air di bandingkan dengan buah-buah yang lainnya. Dan dari beberapa orang yang pernah saya temui bahwa mereka menjadikan mentimun untuk kecantikan mereka dan di buatnya menjadi masker. Dan adapun cara menggunakan mentimun sebagai alat kecantikan adalah dengan cara mengambil satu buah mentimun kemudian iris secara tipis dan lalu kemudian bisa anda jadikan masker di mata kalian dan biarkan hingga kurang lebih lima belas menit. Dan agar hasilnya lebih maksimal maka sebaiknya lakukan hal ini secara rutin.
Menggunakan kentang.
Kentang adalah buah yang tergolong kedalam jenis umbi. Dan buah ini pada umunya di jadikan sebagai makanan yang di olah dengan berbagai jenis farian makanan, namun disisi lain terdapat khasiat yang sangat luarbiasa yakni bisa anda gunakan sebagai alat untuk mengatasi kantung mata, dan cara menggunakannya juga sangat simpel dan mudah, karena kandungan kentang di percaya dapat meremajakan kulit agar terlihat lebih cerah dan indah. Selain itu kandungan vitamin dan kadar air yang terdapat di dalam kentang dapat membuat kulit sekitar area mata dapat menjadi lebih sejuk sehingga menggunakan kentang juga merupakan cara yang ampuh anda lakukan.
Menggunakan wortel.
Wortel merupakan buah yang tergolong kedalam umbi dan merupakan jenis sayuran yang biasanya di oleh untuk di jadikan bahan campuran sayuran. Namun disisi lain wortel juga sangat di percaya dapat mengatasi kantung mata agar lebih baik. Karena wortel merupakan buah yang kaya akan kandungan vitamin A dan C yang baik untuk kesehatan mata dan cara menggunakan wortel ini juga sangat simpel dan mudah yakni dengan cara mengiris tipis-tipis buah wortel yang yang sudah di siapkan lalu kemudian hasil irisan tadi bisa di tempelkan pada bagian sekitar mata. Dan selain itu kandungan vitamin yang ada di dalam buah wortel dapat menghilangkan warna hitam yang di akibatkan dari katung mata agar kulit sekitar area mata akan terlihat lebih segar dan bersih.
Menggunakan bekas teh hijau.
Teh hijau sejak dahulu sudah terkenal dengan khasiatnya yang sangat luar biasa bagi kesehatan dan salah satunya adalah di percaya dapat mengatasi mata panda atau mengatasi kantung mata di sekitar area mata dan cara menggunakan teh hijau ini juga sangat mudah dan tidak ribet yakni dengan cara mengambil sedikit teh hijau kemudian bisa di seduh dengan menggunakan air panas lalu air seduhan itu bisa di konsumsi dan ampas dari hasil seduhan itu bisa dengan di bungkus kain yang tipis atau menggunakan tissu dan setelah itu bisa di tempelkan pada bagian area mata panda atau pada area kantung mata.
Post a Comment